- plsfip@uny.ac.id atau plsfipuny@gmail.com
- http://pls.fip.uny.ac.id
- @jurplsfipuny
- facebook.com/plsfip.uny
- Bahasa Indonesia
- English
Selasa 21 September 2021, Melalui kegiatan Temu Orangtua/Wali Mahasiswa Baru tahun 2021 secara daring, Kajur Prodi PLS FIP UNY, Dr. Puji Yanti Fauziah, M.Pd. menyampaikan bahwa visi misi dari Prodi S1 PLS FIP UNY yaitu pada tahun 2025 menjadi Prodi PNF yang unggul di tingkat ASEAN. Untuk mewujudkan visi misi tersebut, salah satu upaya yang dilakukan oleh Prodi PLS FIP UNY adalah dengan memiliki Akreditas A dan akan ditingkatkan menjadi predikat unggul. Penjajagan kerjasama baik lingkup regional, nasional maupun internasional juga mulai menjadi prioritas Program Prodi PLS. Ada beberapa kerjasama yg dimiliki oleh prodi PLS, seperti yag dipaparkan Kajur, antara lain kerjasama dengan KemkumHAM DIY, SKB di D.I.Yogyakarta, pertukaran mahasiswa kampus merdeka dengan universitas lain, visiting profesor dengan universitas luar negeri, dan lain sebagainya.
Dr. Sujarwo, M.Pd. selaku Dekan FIP UNY yang hadir dalam kegiatan Temu Orangtua/Wali tersebut mengatakan bahwa untuk mendukung program maupun visi misi Prodi, Fakultas berusaha memfasilitasi mahasiswa untuk terus meningkatkan keterampilan dan pengetahuan dalam pembelajaran. Disampaikan pula bahwa ada tiga sasaran perguruan tinggi itu berkualitas dengan baik, salah satunya yaitu jika mahasiswa lulus cepat. Untuk peningkatan layanan akademik, fakultas berusaha selama pandemi selalu berbenah untuk melayani mahasiswa dengan baik dan menciptakan lingkungan kampus dengan nyaman. “FIP juga memfasilitasi untuk merdeka belajar banyak kegiatan yang disiapkan di Prodi PLS untuk beradaptasi dengan masyarakat dan memberdayakan masyarakat”, paparnya.
Selain itu, dalam kegiatan Temu Orangtua/Wali Mahasiswa tersebut Arif Wijayanto selaku Pendamping Mahasiswa Prodi PLS menyampaikan bahwa mahasiswa dapat mengembangkan kemampuan serta keterampilan lifeskill melalui kegiatan non akademik yaitu melalui partisipasi dalam kegiatan kemahasiswaaan, seperti HIMA (Himpunan Mahasiswa) maupun unit kegiatan mahasiswa lainnya. Organisasi di jurusan PLS ada dua yaitu HIMA PLS dan DPO (Dewan Pertimbangan Organisasi). HIMA PLS merupakan organisasi di tingkat jurusan untuk mewadahi mahasiswa PLS. HIMA PLS memiliki 6 bidang yaitu pengembangan ilmu dan studi, PSDM, Kominfo, Public relation, seni dan olah raga, kewirausahaan. Kegiatan tahun 2021 sudah terlaksana 80% terlaksana. “Manfaat mengikuti organisasi adalah mahasiswa dapat memanajemen waktu, proplem solving, mendapatkan relasi, dan dapat memanajemen program”, tutupnya
Di akhir kegiatan Dr. Entoh Tohani selaku Sekjur PLS berharap dengan adanya kegiatan Temu Orangtua/Wali ini akan terjalin komunikasi serta silaturahmi yang baik antara Prodi dengan Orangtua/Wali sehingga dapat memperlancar proses belajar mahasiswa dalam menempuh studinya. (Dik/Rit/BKA)
Copyright © 2025,