- plsfip@uny.ac.id atau plsfipuny@gmail.com
- http://pls.fip.uny.ac.id
- @jurplsfipuny
- facebook.com/plsfip.uny
You are here
WEBINAR TEMU ALUMNI PLS 2021
Jurusan Pendidikan Luar Sekolah (PLS) Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) melaksanakan acara Webinar Temu Alumni secara daring pada hari Sabtu tanggal 31 Juli 2021. Acara ini dilaksanakan mulai pukul 08.30 – 13.00 WIB melalui platform zoom meeting dengan jumlah peserta yakni lebih dari 500 orang yang berasal dari alumni PLS FIP UNY mulai dari angkatan 1990 – 2017. Acara Webinar ini berjudul “Reaktualisasi Peran Alumni PLS/PNF Berjejaring Membangun Negeri di Masa Pandemi”. Tujuan acara ini adalah untuk mempererat tali silaturahmi antar alumni PLS sekaligus menambah relasi kerja dalam lingkup PLS/PNF. Acara Webinar ini dihadiri dan dibuka langsung oleh Bapak Rektor UNY Prof. Dr. Sumaryanto, M.Kes. AIFO. serta disambut langsung oleh Dekan FIP UNY Bapak Dr. Sujarwo, M.Pd. Beliau sangat mengapresiasi dan mendukung acara ini serta berharap terjalin silaturahmi serta kerjasama yang saling mendukung antara Perguruan Tinggi dengan alumni PLS yang ada di berbagai macam instansi baik pemerintah maupun non pemerintah.
Acara Webinar ini dibagi menjadi dua sesi, dimana sesi I bertemakan “Kontribusi PLS dalam Masyarakat” dan sesi II bertemakan “Urgensi Kolaborasi antar Alumni PLS”, yang disampaikan oleh satu keynote speaker dan lima pemateri, beliau antara lain:
Dr. (HC) Drs. H. Abdul Halim Iskandar, M.Pd. (Menteri Desa PDTT) sebagai keynote speaker
Sesi I:
Prof. Dr. Yoyon Suryono, MS. (Guru Besar PLS FIP UNY) membawakan materi “Peran Alumni PLS di Masa Lalu, Masa Kini, dan Masa Depan”
Dra. Lilik Umi Nasriyah, M.Pd. (Alumni PLS 1980) membawakan materi “Pemberdayaan Masyarakat”
Sesi II:
Sunardi, S.Pd. (Alumni PLS 2001)
Nanang Kristanto, M.Pd. (Alumni PLS 2007)
Gus Malik, S.Pd., MM. (Alumni PLS 2012)
Semangat dan antusias para peserta webinar sangatlah besar. Hal ini terlihat dari keaktifan para peserta dalam bertanya kepada para pemateri. Harapannya semoga acara ini bisa mempererat tali silaturahmi sekaligus kerjasama baik dalam dunia pendidikan maupun non pendidikan, serta dapat memberikan lapangan kerja bagi calon lulusan PLS di masa yang akan datang. (Adn)
Kontak Kami
Copyright © 2024,