SDGs #17 Kemitraan

PELATIHAN DAN PENDAMPINGAN PENGUATAN KELEMBAGAAN SATUAN PAUD SEJENIS (SPS) BERBASIS MASYARAKAT DI KABUPATEN CIANJUR, JAWA BARAT

Cianjur, 13 September 2024 – Departemen Pendidikan Non Formal, Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) menyelenggarakan Pelatihan dan Pendampingan Penguatan Kelembagaan Satuan Paud Sejenis (SPS) Berbasis Masyarakat di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, pada tanggal 13 September 2024. Acara ini menghadirkan diskusi yang dipimpin oleh tim PPM UNY, yaitu Prof. Dr. Puji Yanti Fauziah, S.Pd., M.Pd., Dr. Neng Desi Aryani, S.Pd., M.Pd.

Pelatihan dan Pendampingan Penguatan PAUD SPS Berbasis Masyarakat secara Daring

Pada hari Sabtu, 7 September 2024 pukul 07.30-11.00, Departemen Pendidikan Nonformal, Universitas Negeri Yogyakarta menyelenggarakan pelatihan dan pendampingan penguatan PAUD SPS berbasis masyarakat untuk Kabupaten Cianjur secara daring via zoom. Sedangkan sesi selanjutnya akan dilaksanakan secara tatap muka tanggal 13 September 2024 mendatang. Kegiatan ini merupakan program pemberdayaan dan pengabdian (PPM) dosen program studi Pendidikan Nonformal yang diikuti 25 pengelola dan kepala sekolah PAUD SPS Cianjur.

Pelatihan Analisis Kebutuhan Pengembangan Program LKS/LKSA Kabupaten Bantul

Selasa tanggal 9 Juli 2024, bertempat di Panti Asuhan Mustika Tama, telah dilaksanakan kegiatan Pelatihan Analisis Kebutuhan Pengembangan Program LKS/LKSA Kabupaten Bantul. Kegiatan ini merupakan bagian dari Pengabdian Kepada Masyarakat yang dilaksanakan oleh Departemen Pendidikan Nonformal Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), dengan tujuan meningkatkan kapasitas Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKS/LKSA) dalam melakukan analisis kebutuhan untuk pengembangan program yang lebih efektif.

Kegiatan ini dihadiri oleh beberapa pemateri dari Departemen Pendidikan Nonformal UNY, yaitu: