PENERJUNAN MAHASISWA PRAKTIK JURUSAN KONSENTRASI PEKERJAAN SOSIAL DI BRSBKL (Balai Rehabilitasi Sosial Bina Karya dan Laras)

Rabu, 28/02/2024 Mahasiswa departemen Pendidikan Luar Sekolah (PLS) melaksanakan praktik jurusan di Balai Rehabilitasi Sosial Bina Karya dan Bina Laras (BRSBKL) Unit 2 yang bertempat di Karangmojo, Purwomartani, Kalasan, Sleman (Eks Panti PSPP). Kegiatan praktik jurusan ini dilaksanakan selama satu semester pada semester 6 dalam jangka waktu 4 bulan. Mahasiswa yang melaksanakan kegiatan praktik ini sebanyak 6 orang dengan konsentrasi pekerjaan sosial yang diterjunkan di BRSBKL tersebut. Penerjunan dan serah terima mahasiswa dilaksanakan dengan didampingi dosen pendamping lapangan (DPL) yaitu Prof. Dr. Entoh Tohani, M.Pd. dan pimpinan serta stakeholder BRSBKL.

Balai RSBKL berterima kasih kepada pihak kami karena lembaga dapat dipercaya dapat menjadi tempat praktik jurusan departemen PLS. Serta Balai RSBKL sangat menerima dengan baik kehadiran kami untuk melaksanakan praktik jurusan ini. Kedua belah pihak baik lembaga maupun departemen PLS juga mengharapkan kerjasama ini dapat berlangsung secara berkelanjutan untuk mendukung program-program selanjutnya.