Koordinasi Praktik Jurusan PLS dengan Lembaga Mitra

Rabu, 5 Februari 2020 dilaksanakan kegiatan koordinasi dengan lembaga Praktek Jurusan Pendidikan Luar Sekolah di Laboratorium PLS FIP UNY pukul 09.00 – 11.00 WIB. Kegiatan ini dihadiri oleh 8 lembaga baik dari lembaga non formal mau pun lembaga dinas. Lembaga-lembaga tersebut antara lain adalah TBM Guyup Rukun, TBM Luru Ilmu, Kampung KB Kota Jogja, TBM Wijaya Kusuma, PKBM Mandiri Bantul, Desa Wisata Pentingsari, dan BP3KS Yogyakarta. Masing-masing lembaga ini nantinya akan dijadikan mitra oleh PLS FIP UNY sebagai lokasi untuk kegiatan Praktek Jurusan mahasiswa PLS semester 6.

Prakter Jurusan ini adalah salah satu mata kuliah PLS FIP UNY untuk membekali mahasiswa di lapangan. Latar belakang adanya mata kuliah Praktek Jurusan ini adalah untuk menyeimbangkan ilmu dan kajian PLS yang diterima oleh mahasiswa agar tidak sepenuhnya mendapatkan teori di dalam kelas tetapi juga praktek langsung ke lapangan dengan lembaga-lembaga PLS baik dinas mau pun lembaga-lembaga non formal. Alur proses Praktek Jurusan ini ialah diawali dengan identifikasi à mendesain program à melaksanakan program à monitoring dan evaluasi pelaksanaan program à penyusunan laporan à penilaian à tindak lanjut. Ruang lingkup mata kuliah Praktek Jurusan PLS antara lain : (1) Praktek Pendidikan Anak Usia Dini, (2) Praktek Pendidikan Keaksaraan, (3) Praktek Pendidikan Kecakapan Hidup dan Pelatihan Kerja, (4) Praktek Pendidikan Keluarga, (5) Praktek Pendidikan Kepemudaan, (6) Praktek Pendidikan Pemberdayaan Perempuan, dan (7) Praktek Pendidikan Lansia. Output yang harus dihasilkan oleh mahasiswa dari mata kuliah Praktek Jurusan ini antara lain : (a) Laporan Prakjur, (b) Artikel dari masing-masing program yang kemudian dipilih salah satu yang terbaik untuk di HKI kan, (c) Modul dari masing-masing program yang kemudian dipilih salah satu yang terbaik untuk di HKI kan, dan (d) Video pembelajaran yang berisi serangkaian kegiatan Prakjur dari awal sampai akhir.(adin/ririt)